Minggu, 15 Februari 2015

Warga Taiwan Melukis Tembok-tembok di Desanya Dengan Gambar Kartun


  Siapa yang suka gambar kartun? Desa Huija, Shanhua, sebelah selatan Taiwan, terlihat berbeda dengan desa lainnya karena tembok-tembok rumah di desa tersebut di lukis dengan gambar kartun yang lucu-lucu.

Berdasarkan informasi yang didapat dari travel.cnn.com, menurut penduduk setempat hal ini terinspirasi dari tiga saudara perempuan yang sedang berkunjung ke rumah neneknya. Merasa bosan dan akhirnya berinisiatif untuk melukis tembok luar rumahnya dengan gambar tokoh kartun  termasuk boneka daruma, yang merupakan jimat keberuntungan orang jepang di Jepang, hanya untuk menghabiskan waktu.

Aksi tiga saudara itu segera diikuti warga sekitar yang ikut melukis tembok dengan gambar kartun yang lebih beraneka ragam. Bahkan anak-anak dari beberapa sekolah seni datang ke desa tersebut untuk menawarkan jasa melukin tembok.




Gerakan seni yang spontan tersebut sampai berhasil mendatangkan turis dan uang di desa tersebut. Turis diajak berkeliling desa untuk melihat tembok yang sudah digambar kartun. Butuh sekitar dua jam untuk berkeliling desa. Desa yang dulu sepi dan hanya ramai ketika perayaan tertentu, kini ramai di kunjungi wisatawan lokal maupun mancanegara.

Tidak hanya sampai di situ, gerakan tersebut sampai saat ini diikuti beberapa desa lain di Taiwan. Beberapa diantaranya adalah desa Nanlun dengan tema Totoro dan desa Haifeng dengan tema Slam Dunk.

sumber: dreamersradio.com
 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar